Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Satgas Subsektor 21-16 Cicalengka Serahkan Bak Pengolahan Sampah Kepada Warga Desa Babakan Peutey Cicalengka

Selasa, 08 Januari 2019 | 15:05 WIB Last Updated 2019-01-08T08:05:43Z
Klik
FAKTABANDUNGRAYA.COM, CICALENGKA - Satgas Citarum Subsesktor 21-16 Cicalengka serahkan bak pengolahan sampah kepada warga desa Babakan Peutey, Cicalengka, Kabupaten Bandung, Selasa (8/1/19). Secara simbolik, penyerahan bak sampah di RW 1 RT diterima oleh Kepala Desa Babakan Peutey, Abdul Halim dan disaksikan oleh perwakilan perangkat desa dan Kecamatan Cicalengka.

Kegiatan ini adalah bagian dari Gebyar Bak sampah yang dilakukan Satgas Sektor 21 di 17 Subsektor diwilayahnya. Dengan target pembuatan sebanyak 40 sampai 50 unit bak. "Upaya ini sebagai trigger (dorongan) kepada pemerintah daerah untuk menyediakan sarana pembuangan sampah bagi warga, karena ketika warga mulai tidak lagi buang sampah ke sungai, mempertanyakan tempat pembuangan sampah," kata Dansektor 21 Kol Inf Yusep Sudrajat saat dihubungi melalui telepon selulernya.

"Walaupun jumlah bak sampah yang satgas buat masih jauh dari ideal, paling tidak upaya ini sudah dapat memberikan apa yang dibutuhkan masyarakat," sambung Dansektor 21.

Sementara, Kepala Desa Babakan Peutey, Abdul Halim dalam kesempatan kegiatan ini, menyampaikan rasa terimakasih kepada Satgas Citarum Subsektor Cicalengka, khususnya kepada Dansektor 21 Kol Inf Yusep Sudrajat.

Karena, kata Abdul Halim, keberadaan Satgas Citarum telah banyak membantu dan merangkul warga untuk merubah perilaku terhadap kepedulian kebersihan lingkungan, salahsatunya dengan menyediakan bak pengolahan sampah di RW 01/RT 01, desa Babakan Peutey, Cicalengka, Kabupaten Bandung. Bak sampah yang diserahkan kepada warga RW 01, ukuran 3X3 Meter.

"Kami akan menggunakan dan merawat bak sampah tersebut, dengan adanya satgas citarum harum, kami sudah merasakan sungai menjadi Bersih," ujar Kades Abdul Halim, saat memberikan sambutan dalam kegiatan penyerahan bak sampah.

"Satgas juga telah banyak melakukan sosialisasi kepada warga agar mengutamakan hidup bersih dan sehat, dengan tidak membuang sampah ke sungai," sambungnya.

Selain Kepala Desa Babakan Peutey, kegiatan penyerahan bak sampah juga dihadiri Kanit Binmas Polsek Cicalengka Iptu Margiana, Kasatpol PP Cicalengka Deni, tokoh masyarakat dan tokoh agama desa setempat, serta beberapa ketua RT di RW 01, desa Babakan Peutey. (Cuy).
×
Berita Terbaru Update