Klik

Kegiatan pembersihan sungai dan patroli sungai rutin dilakukan oleh satgas, "tiap hari kan kami patroli sungai, setiap ada sampah yang numpuk menghalangi (aliran) sungai kita turun dan angkat sampahnya," ujar Dansubsektor 21-2 Cileunyi Serka Ahmad Jamroni.
Tak sampai disitu, kegiatan rutin lainnya, Satgas Citarum Subsektor 21-2 Cileunyi konsisten melaksanakan sosialisasi melalui komsos (komunikasi sosial) dengan warga. " komsos hari ini satgas lakukan kepada warga kampung bojongpulus dan sekitarnya," ujarnya.
"Kegiatan ini sebagai sosialisasi pendekatan kultural dengan menyambangi rumah rumah warga menyampaikan pentingnya menjaga lingkungan, minimal untuk tidak buang sampah sembarangan," pungkas Serka Ahmad Jamroni. (cuy)