Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Jalin Silaturahmi, Wisata Selfie Kagum Grup Ajak Bukber Pelaku Wisata Dan Wedding Organizer

Jumat, 17 Mei 2019 | 05:47 WIB Last Updated 2019-05-17T03:51:38Z
Klik
FAKTABANDUNGRAYA.COM, BANDUNG - Wisata Selfie Kagum Grup menggelar buka puasa bersama travel agent, wedding organizer, event organizer dan media di Rabbit Town, Ciumbuleuit Bandung, Kamis (16/5/19). Kegiatan ini sekaligus untuk menjalin silaturahmi kepada para pelaku usaha wisata di Kota Bandung.

"Kegiatan ini diselenggarakan sengaja untuk menjalin silaturahmi antara travel agent, wedding organizer, event organizer, fotografer juga para pelaku wisata, dan media, karena media itu sangat berperan penting untuk kita mensosialisasikan beberapa program kedepan," jelas Tita Puspita selaku Leader Marketing Wisata Selfie Kagum Grup.

Dalam kesempatan kali ini, Kagum Grup memperkenalkan Wisata Selfie terbaru di Kota Cirebon, "namanya Pink Ice Cream," ujar Tita.

Kehadiran Wisata Selfie Kagum Grup diharapkan dapat memperkaya dunia wisata kota Bandung dan meningkatkan wisatawan ke Kota Bandung.

"Intinya sih (kegiatan ini) untuk menjalin kerjasama kedepannya, karena ada beberapa program juga untuk memperkaya dunia pariwisata kota Bandung, biar lebih tersosialisasikan," ungkapnya.

"Karena (Wisata Selfie) Rabbit Town, This Is Me banyak pengunjung dari luar kota Bandung. Bisa dibilang pengunjung luar kota lebih besar dari pengunjung lokal (Bandung)," tuturnya.

"Kita ingin lebih dekat lagi dengan para pelaku wisata di Kota Bandung. Selama ini, jujur saja belum terjalin dengan baik. Ini awal saja, mungkin kedepan kita akan buat lagi semacam gathering yang lebih terkonsep. Kalo ini intinya sih silaturahmi dan buka (puasa) bersama aja," jelas Tita.

Kagum Grup khusus untuk Wisata Selfie ini, lanjut Tita, akan selalu berkembang dan selalu ada perubahan perubahan yang bisa lebih menarik wisatawan. "Mungkin nanti ada perubahan dari segi konsep atau apa, tapi kita akan selalu eksis. Karena ada rencana beberapa lagi wisata selfie yang akan dibuat seperti di Cihampelas dan di beberapa kota lagi," pungkas Tita. (Cuy)
×
Berita Terbaru Update