Klik

Penegasan ini disampaikan Sekretaris DPD Partai Demokrat Jabar Wawan Setawan, saat memberikan sambutan pada acara konsolidasi Partai Demokrat se Kabupaten Cirebon, di Hotel Sutan Raja Cirebon, Selasa (29/1-2020).
Acara konsulidasi Partai Demokrat tersebut dihadiri beberapa pengurus BPOKK DPP diantaranya Sarjan Taher,SE.,MM, Roky Amu dan Sasdawati, Pengurus DPD Jabar dan Pengurus DPC Kab Cirebon.
Dalam kesempatan tersebut, Wawan minta kepada 22 DPAC sampai saat ini belum melaksanakan Musancab untuk segera mengagendakan kapan akan digelarnya Musancab. Namun, sesuai dengan aturan Partai untuk mengawal Musancab perlu di tunjuk dan dikeluarkan Surat Keputusan Pengangkatan Plt DPAC.
Sesuai dengan ketentuan Partai bahwa SK Pengangkatan Plt harus di laksanakan oleh Pengurus dari yang lebih tinggi. Untuk itu Plt 22 DPAC di Kabupaten Cirebon seluruhnya Pengurus dari Jajaran DPD Partai Demokrat Jabar, jelasnya.
Wawan juga mengingatkan, bahwa sebelum melaksanakan Musancab di masing-masing 22 Kecamatan tersebut wajib menyerahkan nama – nama Ketua Ranting lebih kurang 220 Ranting, kepada DPD Partai Demokrat Jabar.
‘Ingat paling akhir tanggal 28 Februari 2020, ke 22 DPAC di Kabupaten Cirebon ini, harus sudah terbentuk”, tegas Wawan.

Usai menyerahkan SK Pengangkatan, Sarjan Taher memberikan sambutannya. Dalam sambutannya Sarjan mengatakan bahwa momentum konsolidasi hari ini khususnya di Cirebon, kita bisa melihat siapa yang baik maupun kelebihan dan kekurangan yang kita peroleh di sini kita evaluasi.
Mari kita coba mencari jalan keluarnya karena sebentar lagi kita akan dihadapkan dengan Pilkada yang di 8 Kabupaten/Kota se-Jawa Barat, yaitu Kabupaten Bandung, Kabupaten Cianjur, Kota Depok, Kab.Sukabumi, Kab.Karawang, Kab.Indramayu, Kab.Tasikmalaya, dan Kab.Pangandaran .
Pilkada harus menjadi perhatian kita bersama, hal ini penting agar kita bisa memenangkan Pilkada tahun ini. Selain itu, kita juga harus mempersiapkan diri untuk memenangkan Pemilu 2024 mendatang. Walaupun perjalanan panjang dan masih butuh waktu tapi harus disiapkan sekarang, pintanya.
Sekali lagi kami sampaikan bahwa kehadiran kami dari DPP dan DPD di Kab Cirebon ini, untuk memberikan motivasi dan arahan, agar teman-teman di Cirebon dapat bertugas dengan baik guna meningkatkan kembali kepercayaan Rakyat kepada Partai Demokrat. Maka dari itu, seluruh Kader dan Simpatisan Partai, untuk dapat memperlihatkan eksistensi dan aktif bergotong royong dengan masyarakat, lakukanlah aktifitas yang positif sehingga dapat menimbulkan rasa simpati dari warga sekitar, tandas Sarjan Taher. (sein).