Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Komisi I DPRD Jabar Apresiasi Pembangunan PAMSIMAS Di Kabupaten Subang

Selasa, 06 Oktober 2020 | 16:31 WIB Last Updated 2020-10-06T09:31:41Z
Klik

Anggota Komisi I DPRD Jabar Yosa Oktora Santoso bersama
Wagub Jabar Uu Ruzhanul Ulum saat peresmian program Pamsimas,di Kab Subang 
(foto : humas)   

BANDUNG, Faktabandungraya.com,--- Komisi I DPRD Provinsi Jawa Barat mengapresiasi terkait pembangunan Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat (PAMSIMAS) di wilayah Kabupaten Subang.

Kebaradaan PAMSIMAS tentunya sangat mendukung masyarakat dalam ketersediaan sumber air bersih dan sanitasi, terutama bagi masyarakat yang berada disekitar wilayah kawasan industri.  Untuk itu, kita dari DPRD Jabar tentunya mendorong agar program pamsimas di Kabupaten Subang ini dapat dijadikan percontohan untuk diterapkan di seluruh kabupaten/kota se Jabar.

Demikian dikatakan anggota Komisi I DPRD Jabar, Yosa Octora Santoso, S.Si, MM disela-sela peresmian Pamsimas dan Penyerahan Mobil Maskara oleh Wakil Gubernur Jabar Uu Ruzhanul Ulum, di Desa Wantikan, Kec. Cipendeuy, Kabupaten Subang, Minggu ( 04/10/2020 ).

Dikatakan, melalui program Pamsimas ini, tentunya dapat memenuhi akan kebutuhan air bersih bagi masyarakat, apalagi yang berdekatan dengan wilayah industri.  Melalui program Pamsimas, masyarakat dapat pelayanan air minum juga dapat memanfaatkan sanitasi, sehingga dapat juga meningkatkan penerapan perilaku hidup bersih dan sehat.

“Alhamdulillah Kabupaten Subang sudah luar biasa menerapkan pembangunan Pamsimas, Mudah-mudahan bisa dicontoh oleh Kabupaten/Kota yang lainnya.”, ujar Yosa.

Wagub Jabar bersama Anggkota Komisi I DPRD jabar dan
pejabat Pemkab Subang menekan tombol tanda diresmikannya
program Pamsimas di Kab Subang. ( Foto : humas). 

Selain mengapresiasi atas peresmian program Pamsimas, Yosa juga mengapresiasi kepada beberapa desa di Kabupaten Subang yang telah menerima bantuan kendaraan roda empat dari Pemprov Jabar melalui  program bantuan mobil Maskara (mobil aspirasi kampung juara).

“ Kita juga bersyukur,  Kabupaten Subang mendapatkan bantuan mobil maskara ini. Satu desa berprestasi dan tiga desa mandiri, hal ini menjadi reward bagi desa-desa ini untuk bisa memacu desa-desa yang lainnya untuk meningkatkan status desanya menjadi desa mandiri”, kata Yosa dari Fraksi Partai Demokrat Jabar ini.  

Kedepan, kita akan dorong pihak Pemprov Jabar untuk dapat terus meningkatkan program Pamsimas dan penambahan unit bantuan mobil Maskara, dalam tahun anggaran 2021 maupun tahun berikutnya. tandasnya. (sein). 

×
Berita Terbaru Update