JAKARTA, Faktabandungraya.com,--Memasuki akhir
tahun 2021, bank bjb kembali mendapatkan penghargaan prestisius sebagai
Indonesia Trusted Company.bank bjb raih penghargaan Indonesia Trusted Company di Ajang CPGI Award 2021 (foto:hmsbjb)
Penghargaan tersebut diberikan oleh Majalah SWA bersama Indonesia Institut for Corporate Governance (IICG) dalam acara Penganugerahan Indonesia Good Corporate Governance Award 2021 dengan tema "Membangun Ketahanan Perusahaan dalam Kerangka GCG" di Ballroom Shangri-La Jakarta, Rabu (08/12-2021).
IICG mendukung penegakan Good
Governance di Indonesia dengan fokus memasyarakatkan dan mengembangkan
konsep governance yang sesuai dengan konteks Indonesia, salah satunya
adalah melalui kegiatan pemeringkatan dan program riset. Awarding ini diberikan
setelah melalui tahapan evaluasi dan penilaian terhadap upaya perusahaan dalam menerapkan
praktik GCG secara berkelanjutan melalui survey Corporate Governance Perception
Index (CGPI).
Penghargaan tersebut diterima oleh Direktur
Kepatuhan bank bjb, Cecep Trisna. Dalam kesempatan ini juga, Cecep hadir
sebagai salah satu narasumber dalam webinar virtual membawakan tema
"Perspektif Kesehatan Perusahaan di Bidang Keuangan."
Dalam sambutannya Cecep mengucapkan terima
kasih atas penghargaan tersebut dan menyatakan apresiasi ini adalah buah dari
komitmen perusahaan dalam menerapkan prinsip GCG dalam setiap lini bisnisnya.Direktur Kepatuhan bank bjb, Cecep Trisna memperlihatkan penghargaan berupa piagam dan
Piala Indonesia Trusted Company di Ajang CPGI Award 2021 (foto:hmsbjb)
"Semoga penghargaan ini dapat menjadi pendorong bagi bank bjb untuk terus berkomitmen untuk menjadikan prinsip-prinsip tata kelola perusahaan yang baik sebagai dasar pijakan dalam menjalankan kegiatan usahanya serta menjadi pemicu bagi bank bjb untuk terus memberikan pelayanan prima hingga dapat terus berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi nasional, khususnya di tahun yang akan datang" jelasnya.
Sementara itu ditemui di tempat terpisah,
Pemimpin Divisi Corporate Secretary bank bjb Widi Hartoto, mengatakan
penghargaan pada bidang GCG ini akan menjadi semangat bagi seluruh insan
perseroan untuk terus mempertahankan kinerja terbaik sekaligus berinovasi demi
mengakselerasi pertumbuhan bank bjb sesuai dengan prinsip tata kelola yang
baik.
"Kami percaya, penerapan prinsip GCG yang
konsisten dan terjaga baik akan memberikan dampak kepada upaya untuk terus
memperbaiki kualitas dan membentuk karakter perusahaan yang kuat dan adaptif
untuk menghadapi tantangan yang diperlukan ada dalam rangka mengakselerasi
pertumbuhan usaha," pungkas Widi. (hmsbjb/red).