Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Ketua GESIT Jabar Ambu Usdek Kaniawati Mendaftar Calon DPD dari Provinsi Jawa Barat

Sabtu, 31 Desember 2022 | 16:00 WIB Last Updated 2022-12-31T11:17:43Z
Klik
Ambu Usdek Kaniawati, S.Sos mendaftar menjadi calon anggota DPD RI pada Pemilu 2024



BANDUNG, Faktabandungraya.com,-- Jelang Pemilihan Umum 2024,  Ketua Gerakan Seni Tradisional Jawa Barat ( GESIT Jabar) Ambu Usdek Kaniawati, S.Sos mendaftakan diri menjadi calon Dewan Perwakilan Daerah  (DPD) dari Provinsi Jawa Barat.

Pendaftaran dilakukan di kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jawa Barat, jalan Garut kota Bandung dengan membawa sejumlah persyaratan dan dukungan, Kamis (29 Desember 2022). Dan setelah diperiksa  oleh petugas KPU bagian  Penyerahan  Syarat Dukungan, maka Ambu Usdek Kaniawati dinyatakan LENGKAP dan DITERIMA.

Setelah dinyatakan lengkap dan  diterima, selanjutnya KPU Provinsi Jabar dan KPU Kabuapaten/kota akan melakukan varifikasi  Administrasi terhadap semua data dokumen bakal calon anggota  DPD yang telah diinput  dan diunggah ke dalam Sistem Informasi Pancalonan (SIPOL).

Sementara itu ditempat terpisah, Ketua GESIT Jabar Ambu Usdek Kaniawati, S.Sos membenarkan bahwa dirinya telah mendaftar sebagai calon anggota DPD RI pada Pemilu 2024  mendatang. saat ditemui kepada Faktabandungraya.com, Jum’at (30/12/2022).

“Ya, benar saya sudah mendaftar ke KPU Jabar menjadi calon anggota DPD RI, pada Kamis (29/12/2022) malam.   Dengan membawa sejumlah persyaratan dan dukungan sebagaimana diatur oleh KPU RI”, ujar Ambu Usdek.   

‘Alhamdulillah, semua berkas persyaratan yang kita serahkan  ke KPU Jabar, yang dilakukan oleh Koordinator  Penyerahan Syarat Dukungan Endun Abdul Haq dan Timnya yang disaksikan langsung Komisioner KPU Jabar , persyaratan  dinayatakan Lengkap dan Diterima”, ujarnya.

Dikatakan, pemberkasan calon anggota DPD dengan menggunakan SIPOL  sangat mendukung pada saat mendaftar ke KPU.   Pada saat mendaftar membawa bukti dukungan dan form penyerahan dukungan secara digital, sehingga menjadi lebih muda karena semua telah dibantu oleh Silon.

Saat ditanya, apa yang mendasari dirinya maju menjadi calon Senator Jabar 2024 ?.. Ambu Usdek mengatakan, dirinya berkecimpung di dunia Seni Tradional sudah lebih dari dua puluh tahun, bahkan melalui Paguyuban Gesit Jabar, saya terus berupaya mengenalkan dan mengembangkan beberapa Seni-Budaya Jabar, baik secara Nasional maupun ke mancanegara.

Dari sekian banyak perjalanan dan tampilnya pelaku Seni-budaya tradisonal Jabar, akhirnya harus diakui bahwa perhatian pemerintah terhadap pelaku seni-budaya tradisonal baik di Jabar maupun se Nusantara masih perlu ditingkatkan lagi.

Guna meningkatkan eksistensi para pelaku seni-budaya tradisional yang merupakan warisan lelehur  bangsa tentunya diperlukan regulasi. Hal ini penting, jangan sampai generasi bangsa kedepan tidak paham dan mengenal seni-budaya tradisional asli Indonesia.


Ketua GESIT Jabar Ambu Usdek Kaniawati,S.Sos bersama pelaku
seni-budaya tradisional Jabar dalam suatu acara (foto:dok.GesitJabar)


Untuk itu dan atas dasar itulah serta dukungan penuh dari seluruh komunitas atau paguyuban  seni-budaya tradisonal Jabar, mendorong saya untuk maju menjadi senator dari Jabar.


“Sebenarnya, pada Pemilu 2019 lalu, berbagai paguyuban Seni-Budaya Tradisional Jabar sudah meminta agar mencalonkan diri menjadi calon anggota DPD RI dari provinsi Jabar. Namun belum begitu tertarik, dan jelang Pemilu 2024 mendatang, dorongan dan dukungan terus bergulir dan bertambah,agar saya menjadi calon anggota DPD. Maka akhirnya saya nyatakan siap dan maju menjadi calon anggota DPD ”, jelas Ambu Usdek, kelahiran Sumedang 21 Januari 1962 ini.

“Alhamdulillah, dukungan maju menjadi calon anggota DPD RI, hingga saat ini bukan hanya kalangan Paguyuban Gesik saja, tetapi dari berbagai pelaku pengrajin  karya ekonomi kreatif dan UMKM, di kabupaten/kota se-Jabar . Untuk itu, semoga amanah dan dukungan yang diberikan dari  berbagai elemen masyarakat  menambah motivasi saya untuk berjuang dalam perebutan menjadi anggota DPD dari Provin Jabar pada Pemilu 2024 mendatang.  Aamiin YRA,  tandasnya. (ahw).

×
Berita Terbaru Update