Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Komisi I DPRD Jawa Barat Tinjau Persiapan Pemilu 2024 ke KPUD Kota Cimahi

Jumat, 05 Januari 2024 | 16:20 WIB Last Updated 2024-01-05T09:20:17Z
Klik
Ketua Komisi I DPRD Jabar, Dr.H.Bedi Budiman saat raker dengan KPU Kota Cimahi



CIMAHI, Faktabandungraya.com,--- Tinjau Persiapan dan Kesiapan Pemilu 2024, Komisi I DPRD Jawa Barat melakukan kunjungan kerja ke Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kota Cimahi. Kunjungan kerja yang dilakukan dalam rangka melaksanakan fungsi pengawasan dewan.

Kunjungan kerja tersebut dipimpin langsung oleh Ketua Komisi I DPRD Jawa Barat Dr.H.Bedi Budiman, dan diikuti oleh anggota Komisi I DPRD Jawa Barat lainnya.

Bedi Budiman menjelaskan, kunjungan kerja yang dilakukan Komisi I DPRD Jawa Barat  untuk meninjau persiapan Pemilihan Umum (Pemilu) di Kota Cimahi. Pihaknya ingin memastikan kesiapan logistik seperti surat suara dan sebagainya, DPT atau daftar pemilih tetap, DPTb (daftar pemilih tambahan).

“Ya, kunjungan kerja kami ini untuk memastikan kesiapan Pemilu 2024 di Kota Cimahi. Kami ingin memastikan tidak ada kekeliruan,” jelas Budi Budiman di sela-sela kunjungan kerja, Kota Cimahi, Jumat (5/1/2024).

Pimpinan dan Anggota Komisi I DPRD Jabar foto bersama Komisioner KPU Kota Cimahi

 

Ada beberapa hal yang disorot Komisi I DPRD Jawa Barat satu diantaranya; terkait persiapan rekrutmen KPPS atau kelompok penyelenggara pemungutan suara, khususnya soal jaminan kesehatan bagi petugas KPPS.

“Apakah petugas KPPS sudah mendapatkan asuransi kesehatan atau belum,” ucap Bedi Budiman.

Menurutnya, asuransi kesehatan bagi petugas KPPS sangat penting karena akan bekerja sampai larut malam bahkan tidak menutup kemungkinan sampai dini hari jika ternyata dalam perhitungan suara nanti cukup alot.

“Apalagi kalau perhitungan suaranya banyak, hak pilih di TPS banyak. Sehingga ini harus diantisipasi,” tegasnya.

Jangan sampai ada petugas KPPS sakit bahkan meninggal dunia seperti kejadian Pemilu 2019 lalu. Oleh sebab itu perlu harus diantisipasi agar kejadian di Pemilu 2019 tidak terulang kembali di Pemilu 2024. (fr/sein). 


×
Berita Terbaru Update