Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Pasar Kreatif 2024 di 23 Paskal Diikuti 46 Pelaku UMKM Kota Bandung

Senin, 08 Juli 2024 | 19:52 WIB Last Updated 2024-07-08T12:52:38Z
Klik
ini stand palaku UMKM di Pasar Kratif Paskal 2024 


BANDUNG, Faktabandungraya.com,--- Gelararan Pasar Kreatif 2024 kini memasuki titik kelima, yakni di 23 Paskal. Sebanyak 46 pelaku UMKM Kota Bandung ikut di ajang kali ini.

Para pelaku UMKM ini terdiri dari fesyen, kriya, dan kuliner. Pasar Kreatif 2024 juga terselenggara berkat kolaborasi Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagin) Kota Bandung, Dekranasda Kota Bandung, dan para kolaborator lainnya.

Sebelum digelar di 23 Paskal, Pasar Kreatif juga digelar di Kings Shopping Centre, Trans Studio Mal, Paris Van Java, dan Cihampelas Walk.

Pelaksana Tugas Kepala Disdagin Kota Bandung, Ronny Ahmad Nurudin optimis, kegiatan ini dapat menjadi wadah bagi pelaku UMKM Kota Bandung untuk mendapat banyak pembeli. Ia juga menyebut, dari 3 gelaran awal saja, omzet Pasar Kreatif sudah mencapai Rp5 miliar.

"Omzet sudah pasti saat ini di atas Rp5 miliar. Kami belum mendapat laporan terkini. Dari 3 mal saja sudah menembus angka tersebut," ujar Ronny, Senin 8 Juli 2024.

"Kami merasa beruntung, penyelenggaraan Pasar Kreatif 2024 berbarengan dengan banyaknya acara-acara besar di Kota Bandung. Sehingga calon pembeli yang datang juga banyak yang berasal dari luar Kota Bandung. Mereka yang sedang berwisata, main ke mal, kemudian melihat ada Pasar Kreatif," bebernya menambahkan.


Plt KaDisdagin Kota Bandung Ronny Ahmad bersama pelaku UMKM



 
Ia juga menyebut, hadirnya Pasar Kreatif di musim liburan seperti libur sekolah atau perkuliahan juga mendorong jumlah pengunjung yang hadir. Apalagi, belum lama ini Kota Bandung banyak menggelar hajat besar, seperti Peringatan 69 Tahun Konferensi Asia-Afrika.


"Kami dapat informasi, pengunjung dan pembelinya banyak. Jadi bukan hanya berkunjung, tetapi juga langsung tertarik membeli. Lagipula, setiap mal punya segmen masing-masing," terangnya.

Ia mengajak kepada warga Kota Bandung dan wisatawan untuk berbelanja di Pasar Kreatif. Sebab, kata Ronny, produk lokal Kota Bandung kini sudah dapat bersaing dan mengikuti tren pasar.

"Kunjungi mal-mal, khususnya yang sedang menggelar Pasar Kreatif. Mari berbelanja produk lokal kebanggaan Kota Bandung," ajaknya.

Pada kesempatan yang sama, Penjabat Ketua Dekranasda Kota Bandung, Linda Nurani Hapsah menyebut, Pasar Kreatif merupakan upaya Pemkot Bandung dalam mempromosikan produk-produk lokal terbaik dari Kota Bandung. Linda mengunjungi Pasar Kreatif 2024 di 23 Paskal sembari berbincang dengan seluruh pelaku UMKM yang ada di sana.

Ia juga mengajak kepada wargi Bandung dan wisatawan untuk mampir ke Pasar Kreatif 2024. Khususnya yang saat ini digelar di 23 Paskal.

"Jangan lupa datang ke 23 Paskal, jangan lupa diborong ya, produk-produk kreatif UMKM Kota Bandung," ajak Linda.

Sebagai informasi, Pasar Kreatif 2024 bakal hadir di 23 Paskal antara 5—14 Juli 2024. Selanjutnya, titik terakhir kegiatan ini akan berlangsung di Festival Citylink, 12—21 Juli 2024.(ray/red).

×
Berita Terbaru Update