Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Memo Hermawan: Solusi Terbaik PPDB Adalah Percepatan Pembangunan Sekolah dan Penambahan Ruang Kelas Baru

Sabtu, 03 Agustus 2024 | 20:41 WIB Last Updated 2024-08-03T13:45:36Z
Klik
Sekretaris Komisi V DPRD Jabar, H. Memo Hermawan dari FPDIP (foto:ist).


BANDUNG, Faktabandungraya.com,--- Sekretaris Komisi V DPRD Jawa Barat, H. Memo Hermawan, mengakui bahwa setiap tahun masih terjadi berbagai persoalan dalam pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB).

Salah satu masalah utama adalah masih banyaknya kecamatan di wilayah Provinsi Jawa Barat yang belum memiliki sekolah SMA/SMK Negeri serta kurangnya ruang belajar yang memadai.

"Belum tersedianya sekolah SMA/SMK Negeri sangat merugikan warga Jawa Barat, terutama dalam pendaftaran melalui jalur zonasi," ujar H. Memo Hermawan saat ditemui di DPRD Jabar, baru-baru ini.

Menurut politisi senior PDIP Jawa Barat ini, solusi terbaik adalah dengan segera membangun unit sekolah baru (USB) di kecamatan-kecamatan yang belum memiliki SMA/SMK Negeri. Selain itu, penambahan ruang kelas baru (RKB) juga menjadi langkah yang perlu segera direalisasikan.

Untuk itu, DPRD Jawa Barat melalui Komisi V terus mendorong dan mendukung pengalokasian anggaran untuk pembangunan USB dan RKB.

"Kami terus berupaya bersama Dinas Pendidikan Jawa Barat sebagai mitra kerja Komisi V, agar anggaran untuk pembangunan USB dan RKB dapat segera dialokasikan. Hal ini untuk meminimalisir persoalan PPDB yang terjadi setiap tahun," kata Memo Hermawan.

Ia menekankan pentingnya kerjasama antara pemerintah daerah dan DPRD dalam menghadapi tantangan ini. Dengan tersedianya lebih banyak sekolah dan ruang belajar, diharapkan masalah-masalah yang muncul setiap tahun dalam PPDB dapat berkurang, sehingga pendidikan di Jawa Barat dapat lebih merata dan berkualitas.

"Kami berharap dengan adanya langkah konkret ini, masyarakat Jawa Barat dapat menikmati pendidikan yang lebih baik dan merata. Mari kita bersama-sama mendukung upaya ini demi masa depan generasi penerus bangsa," pungkasnya. (AdiP/sein). 

×
Berita Terbaru Update