Anggota Fraksi PAN DPRD Jabar Nisya Ahmad |
Dikarenakan kita hanya 7 kursi atau anggota, untuk komposisi penyusunan Alat Kelengkapan Dewan (AKD) DPRD Jabar periode 2024-2029, Fraksi PAN hanya memperoleh 1 jatah jabatan di AKD yaitu sebagai Wakil Ketua Komisi IV (Bidang Pembangunan).
Tadi kita sudah rapat internal Fraksi,
dan kita sudah sepakati bahwa untuk jabatan wakil Ketua Komisi IV akan dipegang
oleh Raden Tedi, ST. Selebihnya, anggota
Komisi 1hingga Komisi V.
Untuk Komis III dan V dua anggota, dan Nisya Ahmad akan ditugaskan di Komisi V sebagai anggota.
Untuk pak Ketua sendiri, apakah tetap di Komisi IV ?... Selaku Ketua Fraksi tentunya saya memberikan keleluasaan anggota untuk memilih maunya Komisi berapa, sesuai dengan keinginan dan latar belakang Pendidikan.
Ketua Fraksi PAN DPRD Jabar Hasbullah Rahmad, SPd, M.Hum |
Sementara itu Nisya Ahmad saat ditanya
wartawan, apa target kinerja 100 hari kerja
sebagai anggota DPRD Jabar ?... .
Nisya Ahmad mengatakana, sebagai anggota baru DPRD Jabar tentunya
dirinya siap menjalankan amanah yang dipercayakan masyarakat Kab. Bandung.
Sebagai anggota Fraksi tentunya saya,
siap ditugaskan di komisi mana saja, dan akan saya jalankan dengan
sebaik-baiknya. Untuk itu, mohon dukungan dan kerjasama dengan rekan-rekan
media. Terima kasih ya, ujar Nisya. (sein).