Tertunduk pelaku pelaku pelecehan seksual terhadap anak dibawah umur |
Edwin menerima laporan dari warga
Kecamatan Bandung Kidul bahwa ada seorang anak di bawah umur yang diduga
menjadi korban pelecehan seksual dan pencabulan oleh seorang laki-laki dewasa.
Ia lalu segera menemui korban dan keluarganya
untuk memberikan perlindungan. Edwin juga segera mengarahkan keluarga korban
dan warga untuk membuat laporan resmi kepada pihak kepolisian dan melakukan
visum.
Edwin bersama timnya di lapangan
langsung bergerak untuk mengamankan si pelaku.
“Ini juga merupakan bagian dari tugas
anggota legislatif sebagai unsur penyelenggara pemerintah daerah untuk
melaksakan urusan wajib pemerintah terkait pelayanan dasar, di mana salah
satunya ada memberikan jaminan keamanan, ketertiban, dan perlindungan terhadap
masyarakat,” tutur Edwin.
Dari upaya pelaporan itu, pelaku sudah
mengakui segala perbuatannya. Selanjutnya, ia menyerahkan proses hukum ini
kepada Polrestabes Kota Bandung.
Edwin mengucapkan rasa terima kasih
kepada warga Bandung Kidul atas laporan dan kerja samanya dan tentunya juga
kepada jajaran polrestabes Kota Bandung atas atensi dan kerjasamanya yang
sangat baik.
“Saya juga mengimbau kepada masyarakat
Kota Bandung apabila mengetahui apalagi mengalami kondisi kejahatan seperti ini
agar tidak ragu-ragu untuk melaporkan sehingga ada efek jera kepada pelaku, dan
kami DPRD Kota Bandung selalu siap untuk memberikan bantuan kepada warga yang
membutuhkan,” tutur Edwin. (Jaj/red).