![]() |
Ketua DPRD , Anggota Komisi III dan Wali kota Bandung mengecek harga komuditas di Pasar Caringin |
Hadir pula Wali Kota Bandung M. Farhan
dan Wakil Wali Kota Bandung H. Erwin, beserta Sekda dan kepala OPD. Kunjungan
ini dalam rangka mengecek stok dan harga komoditas pangan sekaligus sahur
bersama.
Dalam kesempatan itu, Asep Mulyadi
mengapresiasi kehadiran kepala daerah di pasar sebagai upaya memastikan harga
stabil dan ketersediaan pangan aman.
“Terima kasih kepada Pemerintah Kota
Bandung yang sudah memastikan dan ingin memastikan bahwa harga relatif stabil,
walaupun tentu saja menjelang Idulfitri selalu ada permintaan yang lebih besar
dan itu ada fluktuatif. Tetapi dipastikan mohon inflasinya bisa stabil,” ujar
pria yang biasa disapa Kang Asmul itu.
Ia juga berterima kasih kepada pihak
swasta dalam hal ini pengelola Pasar Induk Caringin, yang sudah menyiapkan,
merintis, mengelola, sehingga kebutuhan masyarakat bisa terfasilitasi.
“Yang berikutnya memang ke depan harus
ada pengelolaan Pasar Induk yang lebih baik, lebih modern, lebih tertata, lebih
bersih. Karena Bandung kota modern, kita harus selalu terlihat bersih dan
nyaman,” katanya.
Kang Asmul juga berharap agar ke depan
harus disiapkan pula gudang cadangan pangan sebagai salah satu upaya pengendali
stabilisasi harga.
Anggota Komisi III AA Abdul Rozak
menuturkan, kunjungan kepala daerah dan DPRD Kota Bandung ke pasar-pasar
tradisional ini dalam rangka menjaga stabilitas harga.
“Jangan sampai warga panic buying. ini
merupakan cipta kondisi supaya masyarakat bisa tenang menjalankan ibadah
sementara pemerintah menjaga stabilitas harga dan stok pangan,” ujarnya.
Wali Kota Bandung M. Farhan
mengatakan, kunjungan itu bertujuan untuk membuka interaksi dengan para
pedagang dan pembeli untuk menghimpun informasi harga dan tok di pasar secara
langsung.
“Alhamdulillah, ini hari pertama kita
melakukan peninjauan ke pasar. Kami memilih Pasar Caringin karena ingin
memahami jalur distribusi dari grosir besar hingga ke eceran,” tutur Farhan.
(Edit/red).